Kecelakaan di Pondok Bambu Polisi Pengemudi Mobil Tabrak Salon dan Toko Besi

JAKARTA - Seorang pengemudi mobil tewas di lokasi kejadian usai terlibat kecelakaan tunggal di Duren Sawit, Jakarta Timur, pada Jumat (8/10/2021).
Kanit Laka Lantas Polrestro Jakarta Timur, AKP Teguh Achrianto mengatakan, mobil dengan nomor polisi B 2184 KMA menabrak sebuah salon dan toko besi di Jalan Kolonel Sugiono, Duren Sawit, sekitar pukul 04.30 WIB.
"Pengemudi seorang laki-laki, AP (22) melaju dari arah flyover Pondok Bambu menuju ke Malaka Sari setelah lewat dari flyover kendaraan hilang kendali sehingga menabrak salon dan toko besi," ujarnya kepada wartawan di Jakarta Timur, (8/10/2021).
Pengemudi mengalami luka serius dibagian kepala yang membuat nyawanya tak dapat tertolong sehingga membuat AP (22) meninggal dunia di lokasi kejadian.
Baca juga: Truk Tanah Terguling di Gatot Subroto, Warganet: Kalau Malam Sering Ugal-Ugalan di Jalan!
"Pengemudi mengalami luka berat pada kepala dan meninggal dunia di tempat kejadian perkara (TKP)," ucapnya.
Baca juga: Mobil Tabrak Pembatasan Jalan di Pondok Bambu, 1 Orang Meninggal
Selanjutnya, kata Teguh, jenazah langsung dievakuasi ke Rumah Sakit terdekat. "Dievakuasi ke RS Persahabatan Jakarta Timur," tuturnya.
Sebelumnya
0 Response to "Kecelakaan di Pondok Bambu Polisi Pengemudi Mobil Tabrak Salon dan Toko Besi"
Post a Comment