7 Drama Korea yang Penuh Inspirasi dan Motivasi untuk Gapai Mimpi Ada Itaewon Class hingga Start-Up
TRIBUNMADURA.COM - Tidak hanya dengan sajian cerita yang romantis saja, banyak drama Korea yang memiliki jalan cerita yang dapat memberikan semangat pada anak-anak muda masa kini.
Terdapat berbagai genre, mulai dari komedi, romantis, misteri, hingga fantasi.
Berikut deretan drama Korea yang dapat memberikan inspirasi dan motivasi dalam proses perjuangan menggapai cita-cita yang diharapkan.
Poster drama Korea Itaewon Class. (Soompi)1. Itaewon Class (2020)
Drama yang diadaptasi dari Webtoon ini benar-benar fokus pada cerita perjuangan seorang mantan terpidana Park Saeroyi (Park Seo-joon) dari bawah untuk membangun usaha berupa sebuah restoran.
Perjuangannya sangatlah tidak mudah dan berliku-liku. Apalagi ia harus menghadapi kekejaman jahanam dari kompetitornya,
Grup Jangga yang dipimpin oleh Jang Dae-hee (Yoo Jae-myung). Apabila kamu punya impian untuk membuka sebuah usaha di masa depan (entah sebuah restoran, laundry, minimarket, dan lain sebagainya), kamu pasti akan menghadapi berbagai rintangan.
Drama ini akan membuat kamu lebih realistis soal perjuangan dalam membangun bisnis.
Selain memberikan gambaran kotornya dunia bisnis, kamu juga akan lebih semangat dan termotivasi untuk berjuang seperti Park Saeroyi dan teman-temannya.
Kamu juga akan jadi paham bahwa dalam membangun bisnis, ternyata tidak hanya perlu keyakinan namun juga perhitungan dan rencana realistis yang bisa kamu pelajari dari pikiran Jo Yi-seo (Kim Da-mi) dan kawan-kawan.
0 Response to "7 Drama Korea yang Penuh Inspirasi dan Motivasi untuk Gapai Mimpi Ada Itaewon Class hingga Start-Up"
Post a Comment