Pasar Rakyat Al Muhajirin di Jalan Pramuka Banjarmasin Sudah Ada Sejak Pertengahan Tahun 2000

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Pasar rakyat di Banjarmasin cukup banyak, salah satunya Pasar Al Muhajirin Jl Pramuka kawasan belakang terminal Km6, Banjarmasin Timur.

Pasar ini cukup lama keberadaannya sejak pertengahan 2000-an.

Lapak-lapak pedagang pasar menempati kiri-kanan jalan Al Muhajirin sepanjang kurang lebih 200 meter.
Sebagaimana biasa barang dijual antara lain sembako dan kebutuhan harian lainnya.

Pasar ini buka setiap pagi mulai jam 07.00 hingga 11.00 Wita.

Para pembeli adalah terutama masyarakat sekitar, namun adapula warga lain yang kebetulan lewat dan mampir belanja.

Baca juga: CPNS Kalsel 2021, Enam Orang Pelamar di Pemko Banjarmasin Jalani Tes SKD Susulan

Baca juga: Sambangi THM di Banjarmasin, Operasi Gaktiblin Gabungan TNI-Polri Tak Dapati Pelanggaran Disiplin

Mama Risti, pedagang setempat, mengatakan, ia menjual bumbu masakan yang memang setiap hari diperlukan untuk rumah tangga dan keperluan acara-acara.

"Semula saya jual Iwak paisan (ikan pepes). Sekarang bumbu masak. Alhamdulillah lumayan laku setiap harinya," ujar Mama Risti yang bertempat tinggal di Gambut, Kabupaten Banjar.

Pedagang lainnya, Acil Asni, mengatakan, setiap pagi hingga menjelang siang selalu ada pembeli.

Baca juga: Dishub Tanahlaut Segera Berlakukan Pemilahan Pintu Keluar Masuk Pasar Parabola Pelaihari

Baca juga: Rutan Kandangan Gelar Apel Deklarasi Zero Halinar, Karutan Ingatkan Sanksi bagi Pelanggar

Namun jumlah pengunjung tidak menentu juga, kadang ramai kadang sepi.

"Jualan itu naik turun, bisa saja hari ini sepi tapi besoknya ramai. Ya, disyukuri saja," ujar Acil Asni yang sudah berjualan lebih 10 tahun.

Pedagang lainnya, Mama Risda, mengatakan, ia menjual masakan sayur dan lauk siap saji dan dalam tiga hingga empat jam berjualan setiap paginya, jualan rata-rata laris, hanya sesekali tersisa.

"Bagi yang ingin cepat tak perlu masak, ya beli sayur dan lauk di sini," selorohnya, seraya mengatakan sudah cukup lama berjualan di sini.

Adapun jualan lainnya di pasar ini antara lain beras, telur, ayam ras, sayur mayur juga ada pakaian harian dan kue-kue tradisional Banjar.

(banjarmasinpost.co.id/salmah saurin)

0 Response to "Pasar Rakyat Al Muhajirin di Jalan Pramuka Banjarmasin Sudah Ada Sejak Pertengahan Tahun 2000"

Post a Comment